✅ The verified answer to this question is available below. Our community-reviewed solutions help you understand the material better.
Tempe diakui sebagai makanan asli Indonesia meskipun tidak diketahui secara pasti kapan tempe ditemukan. Tempe merupakan menu sehari-hari masyarakat Indonesia, terutama di Pulau Jawa. Masyarakat Yogyakarta dan Surakarta telah mengenal tempe sejak berabad-abad lalu, seperti tertulis dalam manuskrip Serat Centhini yang ditulis oleh Rangga Sutrasna pada masa pemerintahan Sultan Pakubuwana V di Surakarta. Kata tempe berasal dari bahasa Jawa Kuno, yaitu tumpi, yang memiliki arti ‘makanan berwarna putih’. Pada abad ke-20, tempe mulai dikenal di pulau-pulau lain di Indonesia bahkan hingga di negara lain.
Tempe terbuat dari kacang kedelai putih yang dibersihkan, direndam, direbus, dan dicuci kembali untuk mengelupas kulitnya. Setelah itu, kedelai kembali dikukus dan direbus, lalu didinginkan sebelum diberikan ragi tempe. Kedelai yang sudah diberi ragi kemudian dibungkus atau dikemas sebelum difermentasi hingga akhirnya tumbuh jamur tempe.
Tempe dikenal sebagai makanan rakyat. Selain karena harganya yang terjangkau, tempe juga merupakan penunjang ekonomi masyarakat. Produsen tempe tersebar di berbagai daerah dan hampir semua produk tempe nasional dihasilkan dari industri rumah tangga. Dibuat oleh rakyat dan untuk rakyat, tempe merupakan jenis lauk yang disajikan sehari-hari. Saat ini, tempe sudah dikenal di mancanegara, seperti di negara-negara Asia, Amerika Serikat, Meksiko, Eropa, dan Australia. Bahkan di London, terdapat seseorang berkebangsaan Inggris yang berbisnis membuat tempe dan olahan tempe. Tempe masuk ke Amerika sejak 40 tahun lalu. Tempe juga diproduksi di Meksiko oleh seorang wanita yang jatuh cinta dengan tempe ketika mengunjungi Yogyakarta pada tahun 2003.
Tempe kian populer karena makin banyak masyarakat sadar akan manfaat dan kebaikan tempe bagi kesehatan. Tempe merupakan makanan bermanfaat bagi masa depan dunia yang menjadi bukti kejeniusan nenek moyang Indonesia. https://kemlu.go.id/files/repositori/80305/173860412267a0fe5a68a62_20230103_Adiboga_Ebook.pdf
Berdasarkan bacaan di atas, tempe dikenal sebagai makanan rakyat karena ...